Home » » Manfaat Buah Nangka Untuk Kesehatan

Manfaat Buah Nangka Untuk Kesehatan


 Manfaat Buah Nangka Untuk Kesehatan



Manfaat Buah Nangka – Buah nangka adalah buah yang memiliki bau dan warna yang khas. Warna buah ini adalah kuning. Buah ini cukup lezat dan enak dimakan. Buah ini banyak digemari oleh orang karena kelezatannya. Namun buah ini cepat mengenyangkan. Di dalam buah ini banyak mengandung vitamin A, vitamin C, thiamin, kalium, seng, ribovlavin, kalsium dan lain-lain. Sehingga banyak manfaat buah nangka untuk kesehatan. Diantara anda pastinya sudah banyak yang tahu mengenai manfaat buah nangka bagi kesehatan manusia, namun juga tidak menutup kemungkinan diantara anda semua ada yang belum tahu manfaat buah ini bagi kesehatan. Inilah uraian dari beberapa manfaat buah nangka bagi kesehatan.

Manfaat Buah Nangka Untuk Kesehatan

1. Mencegah penyakit jantung
Manfaat buah nangka untuk kesehatan yang pertama, buah nangka bisa bermanfaat untuk mencegah penyakit jantung. Mengapa? Sebab buah ini mengandung kalium, karena kalium ini bisa menurunkan tekanan darah. Selain mencegah dari penyakit jantung, buah nangka juga bisa bermanfaat mencegah penyakit anemia dan dapat meningkatkan sirkulasi darah di dalam tubuh. Sebab di dalam buah nangka mengandung banyak zat besi. Zat besi merupakan zat yang sangat dibutuhkan oleh tubuh. Maka sangatlah cocok bagi yang memiliki keluhan dengan organ jantung, memiliki penyakit tekanan darah tinggi dan penyakit anemia mengonsumsi buah nangka.
2. Meningkatkan kesehatan tulang 
Manfaat buah nangka untuk kesehatan yang kedua. Buah nangka bermanfaat untuk menjaga dan meningkatkan kesehatan tulang sebab buah nangka kaya mengandung zat magnesium yang bermanfaat bagi kesehatan tulang. Maka bagi para pemuda harus sering-sering memakan buah nangka ini supaya tulang menjadi kuat. Manfaat buah nangka lanjutnya, meningkatkan kekebalan tubuh dan mencegah tubuh dari infeksi-infeksi virus. Ini karena buah nangka kaya mengandung vitamin C dan A, kemudian buah nangka juga mengandung zat antioksidan yang berguna membunuh radikal-radikal bebas yang berbahaya bagi tubuh seperti virus dan bakteri.
3. Menambah energi tubuh 
Manfaat buah nangka untuk kesehatan yang ketiga, buah nangka bermanfaat untuk sumber energi karena di dalam buah nangka mengandung banyak gula. Gula bisa menjadi sumber energi bagi tubuh. Maka jangan heran bila memakan buah nangka tubuh anda kembali terasa bertenaga kembali. Buah nangka juga bisa menjadi pencegah penyakit kanker dan anti penuaan dini. Di dalam buah nangka mengandung vitamin C dan phyto-nutrisi yang bermanfaat untuk mencegah penyakit kanker dan mencegah terjadinya penuaan dini. Kanker merupakan jenis penyakit yang cukup mematikan bagi si penderita. Maka dari itu sebelum anda terserang penyakit kanker ini sebaiknya mencegahnya dengan mengonsumsi buah nangka.
4. Mencegah sembelit
Manfaat buah nangka untuk kesehatan keempat, buah nangka bisa mencegah terjadinya sembelit atau susah buang air besar. Buah salak memiliki kandungan serat yang cukup tinggi sehingga baik bagi kelancaran pencernaan. Selain itu buah nangka juga bisa mencegah penyakit borok dan penyakit mata, karena buah nangka juga banyak mengandung vitamin A yang sangat baik untuk kesehatan mata.
5. Meningkatkan penglihatan mata 
Manfaat buah nangka untuk kesehatan yang kelima, manfaat buah nangka meningkatkan penglihatan mata. Sebagaimana yang kita ketahui bahwa di dalam buah nangka banyak terkandung vitamin yang dibutuhkan oleh mata yaitu vitamin A. Sel-sel pada mata membutuhkan untuk diperbaiki. Untuk selalu diperbaiki maka dibutuhkan asupan nutrisi yang mengandung vitamin A. Selain bisa meningkatkan pengawasan mata, buah nangka juga bermanfaat bisa mencegah penyakit mata berupa katarak, mata rabun, dan lain sebagainya.Artikel di atas memang tidak cukup untuk membahas manfaat buah nangka untuk kesehatan secara keseluruhan. Hanya manfaat utamanya saja yang dibahas pada artikel kali ini. Selamat menikmati buah nangka dan semoga bermanfaat

0 komentar:

Posting Komentar

Random Post

Popular Post