Home » » Tanaman Obat Untuk Kencing Manis

Tanaman Obat Untuk Kencing Manis

Indonesia merupakan negara tropis yang memiliki kekayaan berbagai macam flora. Ratusan bahkan jutaan flora atau tumbuhan yang hidup dan berkembang di Indonesia membuat Indonesia menjadi salah satu penghasil tanaman obat yang dapat digunakan sebagai pengobatan alami untuk berbagai macam penyakit. 

Tanaman yang sangat heterogen yang dimiliki Indonesia membuat para nenek moyang kita menjadikan beberapa macam tanaman sebagai bahan pembuat obat untuk mengatasi berbagai masalah kesehatan. Salah satu penyakit yang dapat disembuhkan dengan tanaman obat atau bahan herbal adalah kencing manis atau yang dalam istileh medis dikenal sebagai diabetes melitus. Tanaman Obat Untuk Kencing Manis dapat memberikan kesembuhan bagai penderitanya secara alami dan tanpa efek samping, tidak seperti jika mengkonsumsi obat–obatan yang mengandung bahan kimia berlebih. Tanaman obat di Indonesia juga banyak dimanfaatkan sebagai jamu, ramuan, atau bahkan diolah menjadi obat dan di jual di toko obat. 

Jenis tanaman tropis yang dapat dijadikan sebagai Tanaman Obat Untuk Kencing Manis dapat berupa bijian, sayuran atau buah. Hal tersebut sudah terjadi secara turun temurun sehingga telah banyak teruji khasiatnya. 

Berikut ini adalah beberapa tanaman obat yang dapat membantu mengatasi masalah kencing manis yang dapat dengan mudah ditemukan di sekitar kita: 


Daun salam:  
Tanaman yang lebih dikenal sebagai bumbu dapur ini ternyata dapat digunakan untuk menyembuhkan penyakit kencing manis. Bagian yang digunakan untuk pengobatan  adalah daunya. Daun salam mengandung minyak atsiri yang dapat menetralkan kadar gula dalam darah sehingga menjadi stabil. 
Cara pengobatannya mudah yakni tinggal meminum air rebusan daun salam secara teratur dua kali dalam sehari. 

Jambu Biji 
Buah yang memiliki rasa manis Jambu biji ini selain dapat memenuhi asupan vitamin bagi tubuh juga dapat ikut membantu menetralisir kadar gula dalam darah sehingga sangat cocok dikonsumsi oleh para penderita penyakit kencing manis. Cara pengobatanya, rebuslah buah jambu biji setengan matang dan minum air rebusan tersebut dua kali sehari. 

Buah mengkudu 
Buah mengkudu telah banyak dikenal sangat berkhasiat untuk menyembuhkan berbagai penyakit dan kencing manis adalah salah satu penyakit yang dapat disembuhkan dengan bahan alami yang satu ini. Walaupun aromanya menyengat dan tidak enak, tetapi mengkudu mengandung banyak zat penting dan antioksidan yang penting untuk tubuh. 
Cara pengobatannya juga cukup mudah yakni dengan cara meminum jus buah mengkudu tanpa garam ini secara rutin. 

Kacang panjang 
Berbagai sayuran memang telah teruji dapat menormalkan kadar gula darah. Salah satu sayuran yang efektif sebagai tanaman obat untuk kencing manis adalah kacang panjang namun yang masih muda. Caranya dengan meminum jus kacang panjang muda empat kali sehari sebanyak satu gelas atau menggunakannya sebagai lalap 

0 komentar:

Posting Komentar

Random Post

Popular Post