Home » » Obat Masuk Angin Tradisional

Obat Masuk Angin Tradisional

Obat Masuk Angin Tradisional Murah dan Manjur.

Hampir semua orang khususnya masyarakat Indonesia pernah mengalami yang namanya masuk angin. Gejala yang ditimbulkan dari penyakit ini umumnya adalah seperti badan terasa meriang, pusing, dan demam. Walaupun penyakit ini bukanlah penyakit serius, namun kerap kali kehadirannya sangat mengganggu kenyamanan dan kelancaran aktifitas kita sehari-hari. Sehingga untuk dapat mengembalikan kesehatan dan kesegaran badan Anda seperti semula tentunya dibutuhkan jenis obat masuk angin yang manjur alias tok cer.


Pentingnya konsumsi obat masuk angin agar dapat memulihkan kesehatan tubuh dengan cepat.
Bagi orang yang sedang mengalami gejala masuk angin, tidak sedikit dari mereka yang kemudian memilih untuk beristirahat di rumah meninggalkan berbagai rutinitasnya sehari-hari. Hal ini ditujukan untuk memberikan kesempatan bagi tubuh memulihkan kesehatnnya. Agar proses pemulihan kesehatan ini dapat berjalan maksimal dan berjalan lebih cepat tentunya Anda harus minum obat.
Saat ini banyak sekali obat masuk angin yang beredar di berbagi toko obat dan apotek di sekitar kita, namun begitu penggunaan obat tradisional ternyata tetap banyak digunakan masyarakat karena terbukti efisien, aman dan juga mujarab.
Anda disamping dapat menggunakan obat masuk angin modern yang banyak dijual tersebut, tentu tidak ada salahnya juga jika Anda sekali-kali menggunakan obat tradisional, hitung-hitung untuk lebih mengenal berbagai bahan alami yang dapat digunakan sebagai obat yang aman dan tanpa ada efek samping.

Berbagai obat masuk angin tradisional yang bisa dibuat sendiri di rumah.

Ada banyak ramuan obat masuk angin tradisional yang dapat Anda buat sendiri di rumah untuk mengobati berbagai gejala masuk angin. Di antaranya seperti:
Kencur. Sediakan kencur secukupnya, kupas dan cuci sampai bersih kemudian campur dengan sedikit garam agar terasa lebih gurih, selanjutnya bisa langsung Anda makan mentah-mentah seperti itu. Lakukan cara ini secara rutin, dan selanjutnya Anda akan merasakan masuk angin Anda berangsur-angsur akan mereda dan badan pun terasa ringan kembali.
Bawang putih. Ambil beberapa siung bawang putih dan kupas hingga bersih, giling hingga halus kemudian campurkan bersamanya 2 sendok makan madu dan gula secukupnya. Minum campuran madu dan bawang ini secara rutin semenjak Anda merasakan gejala masuk angin, maka pelan-pelan kesehatan badan Anda pun akan membaik seperti sedia kala.

Obat masuk angin tradisional yang berasal dari berbagai campuran bahan alami.

Resep satu.
Siapkan temulawak seberat 25 gram, jahe 15 gram, lidah buaya 80 gram, dan kencur 20 gram.
Cara membuatnya yaitu: rebus semua bahan tersebut ke dalam 500 cc air. Biarkan sampai mendidih hingga air berkurang menjadi setengahnya, kemudian angkat. Setelah air rebusan tersebut suhunya turun menjadi hangat maka minumlah.
Resep dua.
Adapun resep terakhir obat masuk angin tradisional yang dapat Anda coba sendiri di rumah bahannya adalah bengle seberat 25 gram, pala halus 5 gram, lempuyang 25 biji, lada halus secukupnya. Bersihkan semua bahan tersebut dan khusus untuk lempuyangnya iris tipis-tipis, kemudian masukkan semua bahan tersebut ke dalam 600 cc air dan masak hingga mendidih dan airnya tersisa setengahnya. Minumlah ramuan tersebut ketika suhunya masih hangat, dan rasakanlah khasiat ramuan tradisional warisan leluhur tersebut.
Itu tadi berbagai obat masuk angin tradisional yang telah terbukti khasiatnya secara turun temurun. Coba dan buktikan sendiri khasiatnya dengan rutin mengkonsumsi setidaknya dua kali dalam sehari. Semoga lekas sembuh.

0 komentar:

Posting Komentar

Random Post

Popular Post